Pinjaman Jaminan BPKB Mobil Di Bank BRI mungkin sudah bukan hal yang asing. Apalagi cabang dari bank tersebut bisa ditemukan dengan mudah diberbagai wilayah.

Mempunyai peran sebagai salah satu bank terbaik di Indonesia, tentu bukan hal mustahil jika BRi mempunyai nasabah mulai dari kalangan bawah hingga atas.

Dalam hal ini, BRI mempunyai beragam produk kredit atau pinjaman yang bisa dimanfaatkan oleh para nasabah. Khususnya bagi mereka yang tengah terdesak dengan kebutuhan finansial.

Nah bagi anda yang saat ini tengah membutuhkan dana, akatan tetapi hanya mempunyai BPKB dan STNK mobil untuk digadaikan. Tentu bisa langsung digunakan untuk memperoleh dana di bank BRI.

Secara dasar, ada beberapa produk pinjaman jaminan bpkb mobil yang disediakan oleh bank BRI. Akan tetapi, disini kami hanya akan merekomendasikan produk BRI KKB Refinancing Mobil.

Selain hanya membutuhkan BPKB dan STNK mobil sebagai agunan. Prosedur untuk memperoleh pinjaman dana tunai pun sangat mudah dan cepat.

Bisa disebut jika untuk memperoleh pinjaman bank BRI dengan jaminan BPKB mobil tidak menetapkan syarat yang begitu banyak.

Hal ini berbeda dengan pinjaman yang menggunakan jaminan lain. Tentu proses relatif lebih lama dan syarat yang dibutuhkan terbilang banyak.

Jika anda sudah menjadi nasabah bank BRI, tentu BRI KKB Refinancing bisa menjadi jalan paling mudah untuk mengajukan pinjaman dana tunai.

Sehingga semua kebutuhan yang bersifat konsumtif ataupun produktif. Bisa diselesaikan dengan mudah. Bahkan prosesnya akan lebih cepat dibanding yang masih belum menjadi nasabah.

Pinjaman Jaminan BPKB Mobil Di Bank BRI

Sebelum anda benar-benar mengajukan pinjaman jaminan bpkb mobil di bank BRI. Tentu akan lebih baik juga mengetahui dulu beberapa syarat dan alur yang harus ditempuh.

Informasi yang kami tulis dibawah ini mungkin akan sangat membantu. Mulai dari beberapa keuntungan yang bisa diperoleh, syarat yang harus dilengkapi, cara mengajuan, serta informasi lain yang dibutuhkan terkait BRI KKB Refinancing Mobil.

Keuntungan Gadai BPKB Mobil di BRI

Terdapat beberapa keuntungan yang bisa anda peroleh saat sudah menjadi nasabah bank BRI. Mungkin hal ini tampak sederhana, namun sangat membantu untuk memenuhi beragam kebutuhan. Keuntungan yang dimaksud ialah :

  • Besaran plafon yang diberikan tinggi, bahkan hingga Rp 5 miliyar.
  • Tenor pinjaman relatif panjang, yakni hingga 4 tahun.
  • Proses pencairan pinjaman cepat dengan proses lebih mudah.
  • Dilengkapi dengan asuransi kerugian all risk.
  • Tidak dikenai biaya provisi
  • Suku bunga sangat kompetitif.

Syarat Pengajuan

Sebelum mengajukan pinjaman, anda harus menyiapkan terlebih dahulu syarat yang dibutuhkan. Syarat yang harus diperhatikan ialah :

  • Individu / perorangan dengan minimal usaia 21 tahun ke atas.
  • Fotokopi KTP dan KK, suami istri (jika sudah menikah)
  • BPKB mobil yang tidak pernah telat bayar pajak.
  • Bukti penghasilan / slip gaji dan rekening koran 3 bulan terakhir.
  • Membuka rekening tabungan Britama
  • Materai 6000
  • Salinan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
  • Pas foto suami istri
  • Mempunyai pendapatan (penghasilan) minimal Rp 3 juta per bulan.
  • Lokasi calon debitur berada dekat atau 1 kota dengan kantor cabang BRI tempat mengajukan pinjaman.

Biaya Yang Harus Dibayarkan

Saat mengajukan pinjaman agunan bpkb mobil di bank BRI, mungkin akan ada beberapa biaya yang harus dibayarkan. Namun tidak semuanya dibebankan biaya.

  • Gratis biaya provisi
  • Bebas biaya administrasi.
  • Biaya keterlambatan pembayaran cicilan (disesuaikan dengan ketentuan bank BRI)
  • Tidak ada biaya asuransi
  • Biaya pelunasan dipercepat (akan disesuaikan dengan ketentuan bank BRI)
  • Biaya lain yang disesuaikan dengan ketentuan pihak bank BRI.

Tata Cara Pengajuan Pinjaman

Prosedur saat mengajukan pinjaman jaminan bpkb mobil di bank BRI sangatlah mudah. Anda cukup mengikuti tahapan berikut :

  • Cek dulu kelengkapan syarat dokumen yang diminta oleh pihak bank BRI.
  • Isi formulir pengajuan pinjaman KKB BRI Refinancing Mobil.
  • Serahkan semua kelengkapan syarat dokumen beserta formulir yang sudah di isi dengan data lengkap.
  • Tunggu hingga semua proses selesai, pihak bank akan melakukan pendataan dan survey.
  • Setelah selesai, pinjaman BRI jaminan bpkb akan dicairkan.

Jika melihat tahapan di atas, tentu langkah yang harus dilakukan sangatlah sederhana. Yang terpenting daftar syarat yang dibutuhkan sudah lengkap.

Butuh bantuan untuk mengajukan pinjaman jaminan bpkb mobil? Hubungi kami untuk konsultasi!

Mulai Chat
1
Ada yang bisa kami bantu?
Halo...
Apa yang bisa kami bantu?