Daftar Syarat Gadai BPKB Motor Di Bank Mandiri pada dasarnya tidak berbeda jauh dengan lembaga perbankan yang lain. Namun dari segi prosedur, mungkin akan sedikit berbeda.

Pada postingan sebelumnya, kami sudah sempat membahas tentang tata cara gadai bpkb di bank Mandiri. Sehingga anda bisa mengikuti beberapa tahapan di dalamnya agar pengajuan kredit berjalan normal.

Namun pada pembahasan kali ini, disini kami hanya akan memfokuskan pada topik daftar persyaratan. Sehingga anda bisa lebih paham dan tidak bingung lagi untuk mencari referensi lain.

Jika dilihat secara umum, daftar syarat yang dibutuhkan tentu tidak luput dari kartu identitas pemohon danjuga jenis kendaraan yang hendak digadai bpkb-nya.

Karena sebelum mengajukan pinjaman KKB Refinancing, anda diwajibkan untuk mempersiapkan semua syarat terlebih dahulu. Bahkan harus mengikuti prosedur yang berlaku.

Agar anda tidak salah kaprah dan bisa dengan mudah mengajukan kredit gadai bpkb motor di bank Mandiri. Ada baiknya menyimak ulasan ini hingga tuntas.

Syarat Gadai BPKB Motor Di Bank Mandiri

Seperti yang kami paparkan sebelumnya, Bank Mandiri menjadi salah satu lembaga perbankan terbaik dan ternama di Indonesia. Namanya sudah dikenal masyarakat, bahkan hingga ke seluruh pelosok negeri.

Untuk saat ini, kantor cabang Bank Mandiri bisa ditemukan dengan mudah di berbagai lokasi. Dengan semua fasilitas yang ditawarkan, semuanya mempermudah nasabah untuk melakukan transaksi.

Nah, sebelum anda benar-benar menuju tahap pengajuan pinjaman bpkb. Siapkan dulu sejumlah syarat yang dibutuhkan untuk proses pengajuan kredit. Adapun dokumen yang harus ada saat pengajuan aplikasi kredit ialah :

  • Kartu Tanda Penduduk (e-KTP) pemohon dan pasangan (jika sudah menikah)
  • Fotokopi Surat / buku nikah / akta cerai
  • Salinan Kartu Keluarga (KK)
  • Fotokopi buku tabungan atau rekening koran selama 3 bulan terakhir.
  • Salinan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) / SPT Tahunan PPh.
  • Fotokopi slip gaji (untuk karyawan) / Surat Keterangan Penghasilan (untuk wiraswasta)
  • Salinan sertifikat jika agunan rumah / tanah (SHM / SHGB)
  • IMB dan PBB
  • Fotokopi Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK)
  • Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) dan faktur pembelian.

Persyaratan Gadai BPKB Motor Bank Mandiri

Terlepas dari syarat dokumen seperti yang kami sebutkan di atas, terdapat juga sejumlah syarat lain yang harus dipahami terlebih dahulu. Dalam hal ini, tidak semua orang atau jenis kendaraan bisa digadai di Bank Mandiri.

Termasuk salah satu informasi yang sangat penting, ada dua kategori syarat lain yang mencakup syarat profil pemohon dan syarat menurut profesi yang digeluti calon konsumen.

Syarat Umum pemohon pinjaman bank Mandiri

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Calon konsumen bertempat tinggal / berdomisili di Indonesia.
  • Berusia minimal 21 tahun dan maksimal 55 tahun (karyawan)
  • Khusus untuk wiraswasta, pemohon berusia maksimal 60 tahun saat kredit lunas.

Persyaratan Gadai BPKB Motor di Bank Mandiri untuk Karyawan

Jika anda mempunyai profesi sebagai karyawan, berikut sejumlah syarat yang harus diperhatikan sebelum mengajukan pinjaman bpkb di Bank Mandiri. Apa saja?

  • Sudah bekerja dan diangkat sebagai karyawan tetap.
  • Masa kerja minimal 2 tahun
  • Teruntuk pegawai / karyawan kontrak, minimal menduduki jabatan sebagai supervisor atau manager / profesional.
  • Mempunyai penghasilan tetap bulanan sebesar Rp 5 juta.
  • Bekerja minimal 5 tahun untuk karyawan atau pegawai kontrak.

Syarat Pinjaman BPKB Motor Bank Mandiri untuk Wiraswasta / Profesional

Berbeda dengan calon konsumen yang bekerja sebagai karyawan, profesi wiraswasta atau profesional ditetapkan persyaratan yang berbeda pula. Beberapa diantaranya ialah :

  • Sudah mempunyai Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) atau SPT Tahunan pribadi sesuai dengan peraturan yang berlaku.
  • Memiliki pengalaman di bidang usaha minimal 2 tahun secara berturut-turut (melampirkan bukti izin usaha / izin praktik)
  • Berpenghasilan bulanan minimal sebesar Rp 5 juta.
  • Memiliki jaminan / agunan yang bisa diikat.

Dari kesemua profesi yang kami sebutkan, syarat yang dibutuhkan hanya berbeda sedikit saja. Bahkan bisa disebut hampir mempunyai kesamaan antar yang satu dengan lainnya.

Jika anda memang ada niat untuk menggadaikan bpkb motor di Bank Mandiri, siapkan dulu semua syarat yang dibutuhkan. Selanjutnya bisa mendatangi kantor cabang untuk proses lebih lanjut.

Ingin dibantu proses gadai bpkb agar lebih mudah dan cepat? Hubungi whatsapp kami ⇒DISINI.

Mulai Chat
1
Ada yang bisa kami bantu?
Halo...
Apa yang bisa kami bantu?