Ingin Gadai Sertifikat Rumah Tanpa Survey? Tentu ada bebera poin yang perlu anda perhatikan lebih dulu. Tujuannya tidak lain agar anda tidak mengalami kendala saat pengajuan pinjaman.

Untuk saat ini, gadai sertifikat rumah atau tanah tanpa survey bisa dijadikan opsi untuk mempunyai uang secara cepat. Terlebih anda sedang berada pada kondisi terdesak dengan kebutuhan finansial.

Seperti yang kita ketahui, gadai sertifikat rumah atau tanah memerlukan proses yang terbilang cukup kompleks. Termasuk juga proses survey langsung ke lokasi tanah atau rumah yang hendak digadaikan.

Melewati proses survey tersebut, maka pihak lembaga pembiayaan bisa mempertimbangkan apakah dana yang dipinjam oleh calon konsumen bisa cair atau justru ditolak.

Jadi, sangat tidak diherankan jika masih banyak orang yang mencari opsi lain yang tidak ribet dan tidak merepotkan. Salah satunya ialah dengan menggadaikan sertifikat rumah tanpa survey.

Secara umum, pihak atau lembaga pembiayaan yang menawarkan jasa gadai sertifikat rumah tanpa survey merupakan lembaga atau pihak yang tidak resmi.

Dalam hal ini, tentu anda patut lebih berhati-hati dalam memilih badan atau lembaga yang akan digunakan untuk mengajukan pembiayaan. Sehingga anda bisa terhindar dari hal-hal yang tidak di inginkan.

Gadai Sertifikat Rumah Tanpa Survey

Jika anda hendak mengajukan pinjaman sertifikat rumah tanpa proses survey, ada beberapa poin yang mungkin bisa dijadikan acuan terlebih dahulu. Berikut merupakan beberapa hal yang bisa anda coba. Apa saja?

1. Pilih Lembaga Yang Terpercaya

Salah satu poin yang tidak luput dari pertimbangan sebelum mengajukan gadai sertifikat rumah ialah legalitas perusahaan yang anda tuju.

Dalam hal ini, anda harus berusaha untuk mencari data terkait dengan perizinan sekaligus legalitas dari perusahaan yang dimaksud.

Jangan sampai anda menggadaikan sertifikat tanah atau rumah pada perusahaan yang salah. Sebab bisa saja sertifikat yang anda gadai akan dibawa kabur atau disalahgunakan.

Sejumlah lembaga yang menerima gadai sertifikat rumah tanpa survey umumnya koperasi atau juga layanan P2P Lending. Akan tetapi lantaran prosesnya tanpa survey, tentu ada sisi positif dan negatif yang perlu anda ketahui.

Salah satu poin penting yang kami maksud ialah pinjaman yang diberika tidak terlalu besar.

2. Perhatikan Jenis Sertifikat Rumah / Tanah

Dengan tujuan supaya pengajuan gadai sertifikat rumah anda cepat disetuujui, maka akan lebih baik untuk menggunakan jenis Sertifikat Hak Milik (SHM).

Dalam hal ini, jenis sertifikat SHM lebih mudah dan disukai lantaran menunjukkan kejelasan standing kepemilikan dari tanah atau properti yang hendak digadaikan.

Sedangkan untuk jenis sertifikat yang lain, sebagai contoh Sertifikat Hak Guna Bangunan (SHGB), umumnya kurang diminati lantaran masih mempunyai keterbatasan.

3. Cek & Perhatikan Nama di Sertifikat

Poin yang juga tidak kalah penting ialah memperhatikan nama yang tercantum dalam sertifikat yang hendak anda gadai. Akan lebih baik jika sertifikat berisi nama calon peminjam.

Dalam hal ini, jika nama calon pemohon pinjaman dan nama di sertifikat berbeda, maka akan mempersulit proses pengajuan pinjaman.

Sebagai solusi yang bisa anda ambil ialah melakukan balik nama terlebih dahulu. Atau setidaknya menggunakan surat kuasa.

4. Pastikan Mampu Bayar Angsuran

Saat anda menggadaikan suatu barang, apabila peminjam tidak bisa mengembalikan atau melunasi utang tepat waktu. Maka barang yang dijadikan agunan akan berpindah hak kepemilikan atau bisa dijual oleh si pemberi pinjaman.

Maka dari itu, jika sertifikat rumah anda tidak ingin menjadi hal milik lembaga pembiayaan. Maka anda harus bisa mengukur kemampuan untuk membayar cicilan sesuai dengan yang disepakati.

5. Melengkapi Dokumen Persyaratan

Secara umum, pengajuan aplikasi kredit gadai sertifikat rumah tapa survey memerlukan dokumen pelengkap lain. Sebagai contoh ialah KTP, KK, Slip Gaji, NPWP, Sertifikat (agunan), dan yang lainnya.

Selain itu, anda juga akan diminta untuk mengisi formulir pengajuan pinjaman. Dan mencairkan pinjaman sesuai yang dibutuhkan.

Besaran pinjaman tentu akan disesuaikan dengan nilai taksir (harga pasaran) agunan yang hendak digadai. Sehingga anda harus menunggu keputusan dari pihak leasing atau lembaga pembiayaan yang dipilih.

Ingin gadai sertifikat rumah tapi tidak ingin ribet? Bisa segera hubungi whatsapp kami ⇒DISINI.

Mulai Chat
1
Ada yang bisa kami bantu?
Halo...
Apa yang bisa kami bantu?