Apa saja Syarat Gadai BPKB Motor Di Pegadaian? Bagaimana cara mengajukan pinjaman di Pegadaian agar mudah dan cepat di approve? Simak ulasan berikut untuk rincian lebih lengkap.

Tidak dipungkiri jika kondisi ekonomi masyarakat saat ini sangat memprihatinkan. Selain itu, kebutuhan dana yang sifatnya mendesak sangat menuntut seseorang untuk mencari pinjaman secepat mungkin.

Nah, salah satu cara yang paling mudah untuk memperoleh pinjaman ialah dengan menggadaikan bpkb motor. Tidak hanya di lembaga pembiayaan seperti bank dan leasing. Namun anda bisa mengajukan gadai bpkb di Pegadaian.

Syarat Gadai BPKB Motor Di Pegadaian

Seperti yang kita ketahui, gadai bpkb kendaraan di Pegadaian menjadi salah satu solusi paling mudah ketika seseorang membutuhkan dana mendesak.

Terlepas dari prosesnya yang cenderung cepat, daftar persyaratan yang dibutuhkan juga sangat sederhana. Sehingga anda tidak harus ribet dan tidak membuang waktu lebih lama.

Dalam hal ini, BPKB sendiri merupakan singkatan dari Buku Pemilik Kendaraan Bermotor. BPKB ialah dokumen penting dengan fungsi sebagai bukti kepemilikan kendaraan yang dimaksud.

Sebelumnya anda juga harus paham jika bpkb tersebut berbeda dengan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK). Nah, bagi anda yang sedang butuh dana mendesak, umumnya bpkb sering dimanfaatkan untuk agunan (jaminan) atas pinjaman yang diajukan.

Di lembaga seperti Pegadaian, bpkb yang digadai dikenal dengan sebutan atau istilah Produk Kreasi. Yaitu berupa pinjaman uang yang mempunyai jangka waktu tertentu.

Secara umum, pinjaman tersebut diberikan pada pengusaha kecil yang tengah mengembangkan usaha yang dijalani. Sehingga dengan adanya produk pinjaman tersebut, diharap bisa membantu dan mempermudah UMKM untuk lebih produktif.

Maka dari itu, syarat gadai bpkb di Pegadaian pun sangat penting untuk diketahui. Khususnya bagi mereka yang mempunyai usaha dan hendak menggadai barang miliknya.

Daftar Persyaratan Pinjaman BPKB Motor Di Pegadaian

Masih sedikit orang yang belum paham dengan daftar persyaratan gadai bpkb motor di Pegadaian. Sehingga mereka masih bertanya dan mencari informasi dari internet.

Nah, bagi anda yang mempunyai keinginan untuk mengajukan pinjaman di Pegadaian, berikut sejumlah syarat yang harus dipersiapkan.

  1. Kartu identitas pemohon pinjaman seperti KTP pemohon, KTP pasangan (suami atau istri jika sudah menikah), Kartu Keluarga (KK),
  2. Mempunyai legalitas usaha, sebagai contoh ialah SITU, SIUP, atau Surat Keterangan Usaha (SKU) atas nama calon peminjam (nasabah).
  3. Legalitas kendaraan yang hendak dijadikan agunan. Misalnya ialah BPKB, STNK, faktur pembelian, kwitansi nama pemohon.
  4. Syarat kendaraan yang BPKB-nya akan digadaikan. Seperti pemilik kendaraan harus dengan nama pemohon, dokumen / surat lengkap, dan motor berusia maksimal 15 tahun.

Plafon Pinjaman BPKB Pegadaian

Berapa sih plafon atau besaran pinjaman yang bisa diajukan di Pegadaian? Adapun pinjaman yang diberikan oleh pihak Pegadaian ialah dibawah Rp 10 juta dengan sewa modal lebih ringan.

Dalam hal ini, nasabah bisa melakukan pembayaran dengan sistem angsuran atau bisa juga dengan sistem pelunasan secara sekai bayar atau bisa pula dengan melakukan pelunasan sebelum tiba jatuh tempo.

Penting untuk diketahui, apabila anda ingin menggadaikan bpkb motor di Pegadaian, pastikan terlebih dahulu anda tidak mempunyai tagihan pembiayaan Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari lembaga pembiayaan yang lain.

Sedangkan untuk proses pengajuannya, gadai bpkb kendaraan di Pegadaian bisa anda lakukan melalui outlet Pegadaian atau bisa juga melalui agen Pegadaian.

Selain itu, anda juga bisa melakukan proses gadai secara online, yakni melalui aplikasi Pegadaian Digital Service. Aplikasi ini bisa anda peroleh dari Playstore ataupun Appstore.

Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian

Sebelumnya kami sudah membahas tentang tata cara mengajukan pinjaman bpkb motor di Pegadaian. Anda bisa mengeceknya >>DISINI untuk informasi lebih lengkap.

Pada artikel tersebut, kami membahas tentang tata cara sekaligus jenis produk yang bisa anda pilih. Sehingga anda bisa dengan mudah menyesuaikan pinjaman menurut plafon yang anda butuhkan.

Mungkin hanya itu saja yang bisa kami sampaikan terkait informasi gadai BPKB Motor di Pegadaian. Semoga bisa menjadi referensi bagi mereka yang membutuhkan.

Jika anda masih bingung atau ingin dibantu proses gadai bpkb motor. Bisa hubungi whatsapp kami ⇒DISINI.

Mulai Chat
1
Ada yang bisa kami bantu?
Halo...
Apa yang bisa kami bantu?