Apa saja Syarat Gadai BPKB Motor Di Pegadaian Tanpa BPKB? Secara dasar, persyaratan pinjaman bpkb motor di Pegadaian tidak mengalami perubahan. Daftar yang dibutuhkan tidak berbeda dan sama saat pengajuan pinjaman dengan agunan.
Seperti yang kita ketahui, Pegadaian merupakan salah satu lembaga yang memang memfokuskan produknya di layanan gadai barang berharga. Baik itu motor, mobil, sertifikat, alat elektronik, ataupun yang lainnya.
Nah, cara gadai motor tanpa bpkb tentu bukan yang yang terbilang mustahil untuk dilakukan. Akan tetapi, apabila kendaraan anda tidak mempunyai surat lengkap khususnya BPKB, maka akan sedikit sulit untuk menggadainya di Pegadaian.
Menjadi salah satu jalan alternatif paling mudah bagi seseorang yang membutuhkan dana darurat, tentu gadai bpkb bisa dijaminkan di lembaga pembiayaan untuk mencairkan pinjaman.
Namun yang menjadi poin pertanyaan disini ialah, bagaimana cara gadai motor tanpa bpkb?
Syarat Gadai BPKB Motor Di Pegadaian Tanpa BPKB
Secara dasar, anda tidak bisa memanfaatkan atau menggunakan layanan kredit dari Pegadaian untuk menggadaikan motor tanpa bpkb.
Akan tetapi, dalam hal ini anda masih bisa memanfaatkan lembaga lain (non bank) di luar Pegadaian yang bisa memberikan layanan yang dimaksud.
Dengan kata lain, anda tetap bisa gadai motor hanya dengan menggunakan STNK saja. Sehingga dana pinjaman yang dibutuhkan bisa segera digunakan.
Namun sebelum itu, anda perlu memperhatikan faktor penting yang perlu diketahui. Pasalnya secara umum motor tanpa kelengkapan BPKB akan dihargai dengan nilai yang rendah. Setidaknya maksimal hingga 70% saja.
Sebagai contoh yang paling mudah, apabila motor anda ditaksir dengan harga Rp 10 juta, maka artinya batas maksimal pinjaman yang bisa anda ajukan ialah sebesar Rp 7 juta saja.
Persyaratan Gadai Motor Tanpa BPKB
Terdapat sejumlah persyaratan yang harus ada sebelum anda mengajukan pinjaman. Syarat yang dimaksud sangatlah sederhana jika anda lihat dari daftarnya. Adapun beberapa syarat yang dimaksud ialah :
- Kartu Identitas yang belaku, baik itu e-KTP ataupun SIM (umumnya akan diminta fotokopi KTP pemohon dan pasangan / jika sudah menikah)
- Salinan kartu keluarga (KK) bagi pemohon yang sudah menikah.
- Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) asli dan fotokopi.
- Menyerahkan barang jaminan / agunan berupa sepeda motor.
Prosedur / Cara Gadai Motor Tanpa BPKB
Ketika anda sudah paham dan mengetahui apa saja yang menjadi syarat penting dan wajib diketahui. Maka selanjutnya anda juga harus tahu dengan sejumlah proses yang harus dilakukan.
Secara dasar, proses pengajuan pinjaman motor tanpa BPKB tidak berbeda jauh dengan proses gadai barang yang lain. Beberapa langkah yang harus anda lalui ialah :
- Menyiapkan Dokumen Persyaratan : Poin pertama yang harus anda lakukan ialah mempersiapkan semua dokumen persyaratan seperti yang kami sebutkan di atas. Tahap berikutnya, cukup membawa persyaratan dan motor pada lembaga pembiayaan terdekat.
- Datang ke Lembaga Gadai : Saat anda sudah tiba atau sampai di kantor atau tempaat pemberi pinjaman dana, maka umumnya anda diwajibkan untuk mengisi formulir yang sudah disediakan. Isi sesuai data yang diminta pada fomulir tersebut.
- Tanda Tangan SUrat Bukti Kredit : Masih pada formulir yang disediakan, anda juga akan diminta dan diharuskan menandatangani surat bukti kredit.
- Verifikasi Data : Poin berikutnya, data atau dokumen yang sudah masuk akan diverifikasi oleh lembaga penyedia gadai. Selanjutnya, anda bisa menyerahkan agunan pinjaman.
- Pencairan Dana : Proses terakhir saat semua prosedur sudah dilalui, maka anda hanya perlu menunggu waktu pencairan tiba. Pencairan pinjaman sendiri bisa berupa dana tunai atau dikirim langsung ke rekening pemohon pinjaman.
Jika dilihat dari segi prosedur dan persyaratan, gadai motor tanpa bpkb bukanlah suatu hal yang sulit untuk dilakukan. Yang terpenting anda sudah memilih lembaga pembiayaan yang tepat.
Selain itu, hampir semua lembaga multi finance menerima pinjaman kredit dengan agunan motor. Sehingga anda bisa mencoba mengajukan pinjaman di salah satu lembaga pembiayaan terdekat dari lokasi anda.
Mungkin hanya itu saja informasi yang bisa kami sampaikan. Semoga apa yang kami tulis disini bisa menjadi referensi yang dibutuhkan. Ingin dibantu proses gadai bpkb motor yang lebih mudah? Hubungi whatsapp kami ⇒DISINI.